Lompat ke isi utama

Berita

Apel Rutin di Awal Tahun, Yudha “ Jangan ada Ego Divisi “

Apel Senin, 6 AJanuari 2024

Bawaslu Kabupaten Nganjuk melaksanakan Apel Pagi di Awal Tahun 2025. Senin (6/1/2025).

Nganjuk.bawaslu.go.id – Bawaslu Kabupaten Nganjuk melaksanakan Apel Pagi di Awal Tahun 2025, Yudha Harnanto Ketua Bawaslu Nganjuk selaku Pembina Apel diikuti oleh seluruh peserta dari Anggota beserta jajaran sekretariat Bawaslu Kabupaten Nganjuk. Senin (6/1/2025).

Dalam arahannya Yudha menyampaikan bahwa meskipun telah berakhirnya Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024, evaluasi atas capaian dan tantangan yang dihadapi selama Tahun ini serta mengingatkan agar semangat kerja tetap terjaga meskipun tahun berganti. 

“Momen awal Tahun ini sebagai waktu refleksi atas perjalanan kerja sepanjang 2024, khususnya terkait pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024,  disini kita juga perlu meningkatkan komitmen dan disiplin dalam menjalankan tugas mengingat masih adanya Permohonan MK yang masih terus berjalan”  pesannya.

“ Saya berharap seluruh jajaran staf sekretariat semua saling membantu dengan terus memperkuat sinergi dan kerja sama antarpersonel Bawaslu dalam menjaga integritas demokrasi. Jangan sampai ada Ego Divisi pada masing- masing personal” pungkas Yudha.

Foto : Tisti

Penulis : Enthis