Bawaslu Nganjuk Pengawasan Distribusi Logistik Pemilihan Serentak Tahun 2024
|
Nganjuk.bawaslu.go.id – Bawaslu Kabupaten Nganjuk melakukan Pengawasan Distribusi Logistik Pemilihan Serentak tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Kasubbag Fathoni Ahmad Fathul Huda beserta staf, di Gudang Logistik KPU Kabupaten Nganjuk yang beralamat di Jl. Sanggrahan, Kedondong, Kec. Bagor, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur yang tiba sekitar Pukul 06.00 WIB. Selasa (1/10/2024).
Berdasarkan hasil pengawasan melekat kali ini, diketahui bahwa pihak penyedia logistik kali ini berasal dari PT Santoso Jawi Abadi berasal dari Surabaya, Jawa Timur. Adapun logistik yang didistribusikan kali ini adalah bilik suara.
Logistik yang diterima, yaitu 3.234 Bilik Pemungutan Suara Suara (323 Box).
Tujuan pengawasan melekat kali ini adalah untuk memastikan logistik yang diterima dalam kondisi baik. Tahapan pengawasan terhadap logistik ini cukup panjang, dimulai dari perencanaan, pengadaan, hingga proses pendistribusian ke kabupaten.
Penulis : Enthis