Lompat ke isi utama

Berita

Resmi Ditetapkan! Perolehan Suara Pilkada Tahun 2024 telah diumumkan, Bawaslu Pastikan Proses Berjalan Sesuai Prosedur.

Bawaslu Nganjuk hadiri Rapat Pleno Terbuka Perolehan Hasil Tahun 2024

Bawaslu Kabupaten Nganjuk hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kabupaten Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur  Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Tahun 2024. Kamis (5/12/2024)

Nganjuk.bawaslu.go.id – Resmi ditetapkan Perolehan Hasil Pilkada 2024, Bawaslu Kabupaten Nganjuk hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kabupaten Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur  Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Tahun 2024 bertempat di Hotel Front One Nganjuk, Kamis (5/12/2024).

PJ Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna melalui Sekretariat Daerah (Sekda) Nganjuk Nur Solekan dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh Penyelenggara Pemilihan tahun 2024 di Kabupaten Nganjuk yang sudah menunjukkan integritasnya dalam melaksanakan Pilkada Serentak Tahun 2024.

Ketua KPU Nganjuk Arfi Musthofa dalam sambutannya juga mengatakan bahwa seluruh rangkaian yang sudah dijalankan oleh KPU Nganjuk, mulai dari awal sampai pemungutan dan penghitungan di tingkat KPPS, kemudian berjenjang rekapitulasi di tingkat PPK, sampai pada hari ini KPU Kabupaten Nganjuk bisa melaksanakan rekapitulasi di tingkat Kabupaten.

Menurut Yudha Harnanto Ketua Bawaslu Kabupaten Nganjuk, kehadiran Bawaslu Kabupaten Nganjuk adalah untuk memastikan pelaksanaan Rapat Pleno KPU Kabupaten Nganjuk dilaksanakan sesuai aturan yang berlaku.

“Kegiatan Pilkada Serentak ini bisa berjalan dengan lancar, aman dan kondusif berkat kerjasama semua pihak, baik mulai penyelenggara pilkada maupun pihak pengamanan. Diharapkan pada hari ini Rapat Pleno Terbuka Penghitungan Suara bisa berjalan lancar, aman dan kondusif dan tentunya sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku", tutur Yudha.

Adapun perolehan suara calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 2024 Kabupaten Nganjuk yang ditetapkan oleh KPU adalah sebagai berikut:

  1. Pasangan Calon nomor urut 01, Muhammad Muhibbin Nur - Aushaf Fajr Herdiansyah (Muhibbin - Aushaf) memperoleh suara sebanyak 246.993.

  2. Pasangan Calon nomor urut 02, Ita Triwibawati - Zuli Rantauwati (Ita - Zuli) memperoleh suara sebanyak 130.454.

  3. Pasangan Calon nomor urut 03, Marhaen Djumadi - Trihandy Cahyo Saputro (Marhaen - Handy) memperoleh suara sebanyak 259.179.

Kegiatan Pleno Rekapitulasi Terbuka dihadiri oleh jajaran KPU beserta staf sekretariatnya, jajaran Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan jajaran sekretariatnya, jajaran Forkopimda Nganjuk, para saksi Pasangan Calon (Paslon) Gubernur - Wakil Gubernur maupun Bupati - Wakil Bupati, dan seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) juga Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) seluruh Kabupaten Nganjuk, dan perwakilan awak media Kabupaten Nganjuk.

Penulis dan Foto : Enthis