Tingkatkan Kesadaran Risiko, Bawaslu Nganjuk hadiri Rakernis Manajemen Risiko Bawaslu Gelombang I
|
Nganjuk.bawaslu.go.id – Bawaslu Kabupaten Nganjuk diwakili Staf terundang hadir pada kegiatan Rapat Kerja Teknis Manajemen Risiko Bawaslu Tahun 2024 Gelombang I selama 3 (tiga) hari pada tanggal 15 s.d 17 Oktober 2024 bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta. Rabu (16/10/2024)
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya peningkatan kompetensi terkait manajemen risiko tugas dan fungsi Bawaslu dalam menjalankan tugas sebagai pengawas pemilu.
Dalam sambutannya Inspektur Utama Bawaslu Republik Indonesia Riri Wartini menyatakan Bawaslu harus selalu mempersiapkan antisipasi dari beragam Potensi Masalah yang akan dihadapi, dengan cara menyusun faktor dampak apa saja diminimalisasi dan tingkat variable yang bisa diatasi.
Penerapan Managemen ini berfungsi untuk meningkatkan performance lembaga secara keseluruhan dengan menerapkan manajemen risiko yg lebih terinternalisasi
"Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan budaya sadar risiko di lingkungan kerja Bawaslu dapat terbentuk lewat pedoman penerapan manajemen risiko yang nanti akan dirilis," ujarnya kembali.
Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Bawaslu Republik Indonesia, Yuda Setiawan menjelaskan dari 17 provinsi di Sumatera dan Jawa serta kabupaten/kota yang hadir pada kegiatan di gelombang 1 bisa memahami Output register Risiko dilingkungan Bawaslu.
Penulis : Enthis