71Peserta dari Kabupaten Nganjuk Siap Ikuti SKPP Daring Bawaslu RI
|
Nganjuk (Nganjuk.bawaslu.go.id) Selasa, (14/04/2020). Program Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) Daring Bawaslu Republik Indonesia antusias diikuti oleh ribuan peserta, tercatat sebanyak 20.665 peserta se Indonesia, 2.568 peserta dari Jawa Timur, dan dari Kabupaten Nganjuk sendiri sebanyak 71 peserta turut ikut mendaftar SKPP daring.
Anggota Bawaslu Kabupaten Nganjuk Divisi Pengawasan, Faturrahman Syafi’i menyatakan bahwa kegiatan SKPP ini merupakan upaya Bawaslu untuk mengenalkan Bawaslu kepada masyarakat dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam melakukan pengawasan pemilu serta menciptakan kader-kader pengawasan pemilu yang mampu menjebatani fungsi-fungsi pengawasan partisipatif yang melibatkan peran serta masyarakat dalam mewujudkan pemilu yang akan datang.
“Partisipasi masyarakat untuk terlibat dalam mengawasi proses penyelenggaraan pemilu merupakan salah satu hal yang penting, dimana keberadaan kader-kader pengawasan pemilu ini nantinya akan menjembatani pengawas pemilu dalam melakukan tugasnya sehingga dapat menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang mampu membawa kearah kesejahteraan bagi masyarakat, bangsa dan negara”, tutur Fatur.
Lebih lanjut ia pun berharap ke-71 peserta SKPP Bawaslu RI dari Kabupaten Nganjuk tersebut dapat mengikuti proses pembelajaran dengan seksama. Semua peserta bisa menyerap semua ilmu yang diperoleh dari SKPP. Nantinya para peserta kader pengawas pemilu dapat menularkan ilmu dan pengetahuan tentang pengawasan pemilu kepada masyarakat di lingkungan masing-masing sehingga penyelenggaraan pemilu di Indonesia berjalan lancar dan sesuai dengan yang kita harapkan.(/humas)