Apel Pagi sekaligus Doa Bersama atas Tragedi Tenggelamnya Kapal Selam KRI 402
|
nganjuk.bawaslu.go.id- Senin, 26 April 2021 Pelaksanaan apel pagi di Bawaslu Kabupaten Nganjuk kali ini dipimpin oleh Abd. Syukur Junaidi.
Dalam amanatnya, Abd Syukur memberikan motivasi bekerja pada bulan Ramadhan, ia menuturkan "meski bulan puasa, kita tidak boleh bermalas-malasan dalam bekerja, mulailah semua pekerjaan dengan niat, karena perbuatan niat baik di bulan Ramadhan akan dilipat gandakan" tuturnya.
Tak hanya itu, Abd Syukur juga memberikan sedikit wejangan terhadap nilai syukur atas rejeki selama ini. Terkait THR ada dan tidaknya kita tetap menjalankan pekerjaan sesuai SE dan peraturan perundang-undangan.
Sebelum menutup apel hari ini, Abd Syukur memimpin langsung utuk melaksanakan doa bersama atas tragedi tenggelamnya Kapal Selam KRI 402 dan gugurnya 53 awak kapal Indonesia. Semoga segera diketemukan dan keluarga diberi ketabahan. //redhum