Bincang Bareng KPU & Bawaslu Kabupaten Nganjuk melalui Siaran Radio Tasma-FM
|
Abdul Azis, S.Sos.I (Ketua Bawaslu Kabupaten Nganjuk) (kiri) dan Yudha Harnanto, SH, MH ( Anggota KPU Kabupaten Nganjuk)(kanan).
nganjuk.bawaslu.go.id ─ Bawaslu Kabupaten Nganjuk melakukan Talk Show bersama KPU Kabupaten Nganjuk yang diadakan Radio Tasma FM pada Rabu, (18/11/2020). Dialog interaktif dimulai pukul 09.00 – 10.00 WIB ini dipandu oleh Puput Putiani (Penyiar), dengan narasumber Abdul Azis, S.Sos.I (Ketua Bawaslu Kabupaten Nganjuk) dan Yudha Harnanto, SH, MH (KPU Kabupaten Nganjuk).
Tia sebagai penyiar menyapa kedua pemateri dengan gaya bicaranya yang renyah dan asik untuk didengar. Pertanyaan yang dilontarkan ke Bawaslu Nganjuk, “Apa saja kegiatan Bawaslu ketika tidak ada tahapan pemilu 2020 sekaligus dimasa Pandemi Covid-19 seperti ini?” tanya tia.
Azis mengatakan bahwasannya selama tidak ada tahapan Pemilihan 2020, Bawaslu Nganjuk tetap aktif melaksanakan kegiatan sosialisasi dan kegiatan peningkatan SDM Bawaslu Nganjuk. Tidak hanya itu, Bawaslu Nganjuk juga membentuk tim relawan guna melakukan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan untuk menjadikan bahan pembanding dengan data KPU Kabupaten Nganjuk pada saat Rapat Pleno terbuka yang dilaksanakan oleh KPU Kab Nganjuk.
"Selain itu Bawaslu melaksanakan kegiatan sosialisasi dengan mengundang alumni SKPP (sekolah kader pengawasan partisipatif) serta Bawaslu Kabupaten Nganjuk juga menggandeng Stakeholder Kepala Desa di Kabupaten Nganjuk bertujuan untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat dan pada tahun 2019 bawaslu sudah bekerja sama dengan 10 desa untuk menjadi kampung anti money politik dan kampung pengawasan partisipatif, dan kegiatan lain yang dilakukan Bawaslu Kabupaten Nganjuk selama tidak ada tahapan pemilu tetap mengawasi KPU Kabupaten Nganjuk, Penguatan kelembagaan Bawaslu Kabupaten Nganjuk serta Perbaikan kearsipan", Jelas Azis.
Harapan Bawaslu Nganjuk kepada masyarakat, “Ayo masyarakat lebih proaktif dengan Bawaslu. Masyarakat dapat melihat informasi langsung Bawaslu di media social, dan website resmi Bawaslu. Agar masyarakat dapat lebih cerdas dalam menyikapi pemilu mendatang," Sampaikan Azis .(//Nay)