Lompat ke isi utama

Berita

Harmonisasi Program Pengawasan Partisipatif

nganjuk.bawaslu.go.id ─ 19 Kab/Kota Bawaslu hadiri Acara Bawaslu Provinsi dalam kegiatan Rapat Kerja Teknis Harmonisasi Pelaksanaan Anggaran dan Kegiatan Pengembangan Pusat Pengawasan Partisipatif di Hotel Filadelfia Gallery Resort Batu yang dilaksanakan di Kota Batu pada hari Minggu (15/03/2020).

bawaslu nganjuk

Rapat dihadiri oleh anggota Bawaslu Provinsi Jawa Timur Purnomo Satriyo dan Aang Kunaifi. Dalam sabutannya sekaligus membuka acara Purnomo Satriyo Pringgadigdo menegaskan, “Ada Kabupaten/Kota di Jawa Timur yang tidak menyelenggarakan Pilkada. Untuk itu, bagi teman-teman yang tidak melaksanakan Pilkada, mohon tetap waspada karena wilayah teman-teman bisa menjadi tempat pelanggaran pemilihan dan Harapan dari kegiatan ini adanya sinergitas antara sekretariatan dan komisioner dalam mengoptimalkan Pengawasan Partisipatif dengan melibatkan seluruh elemen dan mengenalkan kepada publik hukum-hukum Pemilu maupun Pemilihan serta penanganan pelanggarannya”,Terangnya.

Sedangkan pemaparan dari Aang Kunaifi “Perlunya optimalisasi Pengawasan Partisipatif dan merencanakan kegiatan sebagai tindak lanjut kegiatan peran masyarakat dalam Pengawasan Partisipatif karena Bawaslu ada banyak kegiatan dan perlu adanya penyamaan standar pelaksanaan kegiatan pengembangan pusat pengawasan partisipatif agar ada keseragaman” Pungkasnya. Bawaslu mampu menciptakan inovasi bagaimana masyarakat berperan aktif dalam pendidikan politik, demokrasi khususnya dalam pengawasan partisipatif. (AN)

Tag
Berita
publikasi