Kesan- Pesan Peserta Short Course Pengawasan Pemilu
|
nganjuk.bawaslu.go.id Pada angkatan pertama SCPP (Short Course Pengawasan Pemilu) Bawaslu Nganjuk, seusai kegiatan. Kami kulik sedikit kisah jujur dari setiap peserta selama mengikuti program SCPP. Cerita kisah itu dituangkan dalam sebuah lembar kesan pesan selama mereka mengikuti materi pembelajaran yang dikirim via WhatsApp Grub SCPP Gelombang pertama.(17/3/21).
Foto Bersama Mahasiswa Short Course Bersama Bawaslu Nganjuk
Peserta SCPP, memberikan kesan dan pesan yang menarik selama mengikuti pembelajaran di Bawaslu Nganjuk.
pesan pertama, " Alhamdulillah saya mengikuti sekolah pendek mendapatkan :Pengalaman berharga karena itu hanya bisa didapatkan sekali seumur hidup".
pesan kedua, "Ilmu yang bermanfaat yang saya dapatkan adalah ilmu tentang pemilu yang tidak bisa didapatkan ditempat lain selain di kursus pendek Bawaslu".
pesan ketiga, " Teman baru yang yang bisa berbagi pengalaman,” ungkap tiga Srikandi SKPP Bawaslu Nganjuk.
Sedangkan menurut SCPP Febri, Ikhsan dan Andi “Kami terkesan dalam kegiatan kursus pendek pengawasan pemilu di Bawaslu ini, di sini saya bisa mendapatkan ilmu baru tentang pemilu , tahap pemilihan, tugas-tugas di Bawaslu , dan sebagainya yang kami dapatkan di tempat lain. Dalam kegiatan tersebut, Kami juga melatih keberanian untuk menyampaikan pendapat,” ujar Febri Dkk.
Mereka juga menyampaikan pesan untuk Bawaslu Nganjuk “pesannya semoga Bawaslu Nganjuk tidak berhenti disini dalam melaksanakan kursus pendek, semoga terus berjalan dan ada gelombang selanjutnya. Agar bisa menumbuhkan SDM yang berkualitas dibidang kepemiluannya.
Dan saya berharap ada tindak lanjut antara anggota Bawaslu Nganjuk dan peserta kursus pendek ini ,tidak selesai kegiatan seselai , dan semoga bisa terus menjalin silahturahmi.” Tegas Peserta SCPP. //AN